Skip to main content

Cara-cara Sederhana Untuk Melambungkan Penjualan Online Anda

Cara-cara Sederhana Untuk Melambungkan Penjualan Online Anda
Sumber Gambar: Google Images
Cara-cara Sederhana Untuk Melambungkan Penjualan Online Anda. Semakin pesatnya perkembangan bisnis di dunia online, maka akan semakin ketat pula persaingannya yang mengharuskan kita sebagai pebisnis online untuk selalu memaksimalkan dalam menentukan strategi.

Jika kita tidak mau ketinggalan oleh para pebisnis online lainnya untuk mendapatkan konsumen, maka kita harus melakukan terobosan-terobosan dalam menjalankan aktivitas berjualan. Setiap pebisnis yang menjalankan e-comerce pasti akan selalu melakukan hal yang sama supaya tetap bisa bersaing dengan pebisnis online lainnya.

Perkembangan bisnis online yang begitu pesat akhir-akhir ini, mau tidak mau kita harus mampu bersaing dengan yang lainnya. Ada banyak cara yang bisa kita terapkan untuk memaksimalkan penjualan online kita. Sebentar lagi akan dijelaskan tips-tips sederhana yang bisa kita terapkan untuk mendongkrak atau meningkatkan penjualan online kita.

Baca artikel lainnya : Sudah Terbukti ! Internet Bisa Melambungkan Bisnis Kita Sampai 500%

Fokuskanlah Hanya Kepada Satu Produk Atau Jasa. Apakah Anda selama ini menjual beberapa produk atau beberapa jasa di toko online Anda ? jika iya, apakah strategi yang selama ini Anda terapkan sudah benar-benar teruji dan sudah efektif untuk Anda ? padahal sudah banyak dibuktikan bahwa menawarkan produk yang sedikit dalam satu toko online akan meningkatkan penjualan yang lebih tinggi. Ini tentang focus bisnis. Mungkin kita berpikiran ingin membuat senang semua orang yang berkunjung ke tok o online kita, dengan menyiapkan berbagai macam produk, padahal itu adalah sebuah kesalahan.

Contohnya jika toko online Anda menjual tas, maka fokuslah untuk menjual tas jangan mencampurnya misalnya dengan sepatu. Mencampur produk akan mengurangi focus Anda yang menyebabkan konsumen kurang terlayani dengan baik.

Fokuslah Kepada Pengunjung Toko Online Anda. Ada banya pemilik e-comerce yang banyak melakukan kesalahan. Misalnya melakukan promo besar-besaran tapi tidak focus kepada konsumen. Rata-rata mereka para pebisnis online hanya focus kepada dirinya sendiri. Contoh sederhananya banyak menggunakan kata-kata ‘’saya’’, ‘’kita’’, ‘’kami’’ dalam mempromosikan produk atau jasanya.

Lebih baik kata-kata tersebut kita ganti menjadi ‘’Anda atau kamu” karena kata tersebut akan lebih mengesankan bahwa Anda senang melayani konsumen, sedangka bila memakai kata ‘’saya atau kami’’ akan kelihatan egois untuk menawarkan kepada konsumen untuk membeli.

Kurangilah Ajakan Untuk Membeli. Meskipun tujuan Anda membuka toko online untuk menjual produk atau jasa, tapi sebaiknya jangan banyak-banyak mengajak pengunjung untuk membeli. Karena kebanyakan orang berkunjung ke suatu website untuk mencari informasi yang gratis. Usahakan saja bagaimana pengunjung bisa tertarik kepada produk atau jasa Anda dahulu. Jika kita terlalalu banyak melakukan penawaran atau ajakan untuk membeli, maka Anda akan kehilangan konsumen sebelum mereka melakukan pembelian.

Cobalah untuk menghilangkan kata-kata untuk ‘’membeli. Biaya dan penjualan’’. Pada toko online atau website Anda. Yang harus diingat, soal ini tidak akan serta merta membuat pengunjung membeli produk atau jasa Anda. Namun akan meningkatkan kenyamanan para konsumen yang bukan tidak mungkin akan melakukan pembelian.

Tingkatkanlah Daya Tarik Produk Atau Jasa Anda Dengan Gambar-gambar. Kekuatan gambar ini tidak bisa diremehkan dalam proses branding suatu produk atau jasa. Gambar yang ada ditoko online Anda akan membuat seperti lebih nyata. Ini adalah keuntungan untuk Anda jika konsumen memandang website e-comerce Anda kelihatan nyata.

Gambar yang jelas dan kualitas yang bagus, akan semakin membuat para konsumen percaya terhadap bisnis Anda. Jika demikian maka kepercayaan dari konsumen otomatis akan semakin meningkatkan penjualan.

Baca juga artikel lainnya : Cara-cara Paling murah dan gratis Untuk Mempromosikan Bisnis Anda

Yakinkanlah Konsumen Anda Bahwa Mereka Butuh Untuk Membelinya Sekarang. Hal ini sangat penting sekali demi meningkatkan penjualan dalam bisnis Anda. Tanamkan rasa urgensi kepada konsumen terhadap produk atau jasa yang Anda tawarkan. Ada cara-cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat konsumen merasa perlu atau merasa rugi jika tidak membelinya. Inilah beberapa cara yang efektif untuk membuat rasa urgensi bagi konsumen Anda.

Memberi diskon harga dengan waktu yang dibatasi, dimana konsumen harus membeli sebelum tanggal tertentu supaya memenuhi syarat untuk mendapatkan diskon.

Tambahkanlah bonus dan juga tambahan gratis jika pengunjung Anda membeli dalam jangka waktu tertentu.

Hanya menawarkan sejumlah produk atau jasa dengan edisi terbatas.

Menawarkan bonus dengan jumlah terbatas.


Cara-cara diatas bisa Anda terapkan, dan telitilah mana yang paling berefek terhadap toko online Anda, dan bisa juga  Anda gabungkan cara-cara tersebut. Semoga bermanfaat bagi Anda yang sedang atau akan menjalankan bisnis online.

Popular posts from this blog

Inilah Para Miliader Yang Mencapai Kesuksesan Diatas Usia 30 Tahun

Image by : Google Images Inilah Para Miliader Yang Mencapai Kesuksesan Diatas Usia 30 Tahun. Sebenarnya untuk menjadi orang yang sukses itu bukan dilihat dari latar belakangnya dan juga tidak memandang usia. Siapapun Anda dan juga berapapun usia Anda, jika mempunyai komitmen untuk  sukses, berjuang dan bekerja keras tak kenal lelah, maka Anda akan mencapai kesuksesan yang selama ini Anda dambakan. Dan untuk mencapai sebuah kesuksesan Anda harus punya prinsip yaitu tidak ada kata terlambat untuk memulai langkah awal demi sebuah kesuksesan. Jadi jika Anda pada saat ini dalam usia berapapun, jika mempunyai keinginan yang kuat untuk meraih kesuksesan, maka Anda harus segera action. Karena peluang untuk sukses itu masih terbuka lebar sampai kapanpun juga, selama Anda masih mau berusaha dalam sisa hidup yang masih diberikan. Artikel lain :  Sakichi Toyoda Kesuksesan Di Balik Toyota Yang Berawal Dari Mesin Pintal Cerita atau sukses orang-orang yang telah berhasil mencapai ke

4 Tahapan Dalam Perkembangan Sebuah Blog Baru Menjadi Blog Yang Besar

Image by : http://purnamaseo.blogspot.co.id 4 Tahapan Dalam Perkembangan Sebuah Blog Baru Menjadi Blog Yang Besar. Mungkin Anda pernah mendengar atau membaca kisah seorang blogger yang sukses memperoleh puluhan dolar, ratusan dolar bahkan sampai bisa memperoleh ribuan dolar dalam setiap bulannya hanya dari sebuah blog yang dikelolanya ? Saya sendiri juga mengakui bahwa sampai saat ini menekuni dunia blogging adalah ingin meraih kesuksesan seperti para blogger yang sudah lebih dulu menekuni dunia blogging dan sukses :) Jika memang Anda juga ingin sukses dalam dunia blogging, artikel kali ini mungkin bisa menambah wawasan Anda yang ingin memperoleh penghasilan dari kegiatan blogging. Mungkin diatara Anda ada yang sudah lama menekuni dunia blogging, tetapi sampai saat ini masih belum bisa memperoleh berpenghasilan dari blog yang Anda kelola, mungkin juga Anda merasa putus asa dan ingin berhenti ditengah jalan. Saran saya teruskanlah perjuangan Anda jangan menyerah karena sudah ba

Tips-Tips Sederhana Yang Bisa Kita Lakukan Untuk Meraih Kesuksesan Yang Besar

Sumber Gambar : http://www.wajibbaca.com Tips-Tips Sederhana Yang Bisa Kita Lakukan Untuk Meraih Kesuksesan Yang Besar. Pasti kita semua sudah mengetahui berbagai macam tips dan trik tentang bagaimana kita bisa mencapai sebuah tujuan. seperti contohnya dalam hal keuangan setiap kita pasti sudah mempunyai cara-cara masing-masing untuk mencapai sebuah tujuan. Artikel lain :  Rahasia Jalan Menuju Kebahagiaan Dan Keberhasilan Dalam Hidup Kebanyakan orang untuk mencapai impiannya mereka umumnya bekerja keras sampai pada tujuan yang di impikan. tapi perlu kita ketahui bahwa untuk mencapai kesuksesan kita juga bisa mempraktekan cara-cara yang sederhana seperti yang telah dilakukan oleh orang-orang yang sukses yang ternyata mereka hanya menerapkan tips-tips sederhana dalam kesehariannya. Dibawah ini akan dibahas beberapa tips sederhana untuk mencapai kesuksesan, jadi teruslah membaca : #1. Bekerja Cerdas Tips sederhana supaya kita bisa mencapai kesuksesan yang selama ini dii